Alasan Memilih Jurusan Akuntansi


Kenapa Memilih Jurusan Akuntansi?

      Sebenarnya pada saat SMA saya merupakan seorang siswi dari jurusan IPA, dan pada saat saya lulus sekolah saya berniat untuk melanjutkan pendidikan dan mengambil jurusan akuntansi. Banyak orang yang bertanya-tanya kenapa tidak mengambil jurusan yang berhubungan dengan IPA saja? Jawabannya adalah karena saya tertarik dan penasaran juga dengan jurusan akuntansi yang seringkali dibilang orang-orang rumit. Ditambah saya memiliki keinginan untuk mempunyai perusahaan sendiri. Saya juga lebih menyukai menghitung daripada menghafal.
     Saya memilih jurusan akuntansi karena menurut saya memiliki esensi yang tinggi dan pasti setiap perusahaan atau badan usaha pasti akan membutuhkan tenaga kerja untuk mengolah sistem keuangan dengan baik. Lulusan akuntansi juga tidak hanya bekerja di kantoran saja, tetapi banyak peluang kerja untuk jurusan akuntansi, yaitu bisa menjadi seorang manager, dosen, guru, auditor pun juga bisa. Ditambah keluarga saya juga mendukung saya untuk  mengambil jurusan ini. Sejak lama pula saya menginginkan kerja dikantoran, walaupun nantinya saya tidak bekerja kantoran, saya bisa mencoba untuk menjadi seorang pembisnis. Ilmu akuntansi pun juga sering diterapkan pada kehidupan sehari-hari.
     Sekian dari saya, semoga yang saya tulis dapat memberikan hal yang bermanfaat. Terima kasih sudah mau membaca….




Comments

Popular Posts